Sistem Pendukung Keputusan Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk Keluarga Miskin Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process pada Dinas Sosial Kab. Padang Pariaman
Keywords:
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Dinas Sosial, Kabupaten Padang Pariaman, AHPAbstract
Tujuan dari penelitian ini yaitu menentukan kriteria-kriteria yang relevan dan penting yang akan digunakan dalam penilaian untuk menentukan penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kabupaten Padang Pariaman serta merancang dan mengembangkan sebuah sistem pendukung keputusan berbasis web menggunakan metode AHP. Dengan menggunakan metode AHP dalam mengolah data dan menghasilkan ranking penerima BPNT berdasarkan kriteria dan bobot yang telah ditentukan. Implementasi metode ini harus menghasilkan hasil yang akurat dan dapat diandalkan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil Dinas Sosial Kabupaten Padang Pariaman melakukan proses distribusi bantuan pangan non tunai (BPNT) pada target yang tepat, Menciptakan suatu sistem yang mampu membantu proses dinas sosial kabupaten padang pariama dalam mendistribusikan bantuan pangan non tunai (BPNT) hal ini dapat mempermudah dinas sosial kabupaten padang pariaman dalam mendistribusikan bantuan pangan non tunai (BPNT) ke masyarakat dan pada aplikasi yang dibangun ini menggunakan kriteria pekerjaa, jumlah pendapatan dan jumlah tanggungan. Dalam kriteria yang diperoleh tersebut akan memberikan kontribusi yang signifikan untuk menentukan keputusan yang baik dalam mendistribusikan penerimaan bantuan pangan non tunai (BPNT) secara tepat.
Downloads
References
Aminudin, N., & Sari, I. A. P. (2017). Sistem Pendukung Keputusan (Dss) Penerima Bantuan Program Keluarga Harapan (Pkh) Pada Desa Bangun Rejo Kec. Punduh Pidada Pesawaran Dengan Menggunakan Metode Analytical Hierarcy Process (AHP). Jurnal TAM (Technology Acceptance Model), 5, 66-72.
Andini, V., Rohmah, M. F., & Kurniawan, F. I. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (Studi Kasus Kantor Desa Kedunguneng). SUBMIT: Jurnal Ilmiah Teknologi Infomasi dan Sains, 1(1), 37-42.
Aulia, S. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Untuk Penerima Bantuan Beras Miskin Menggunakan Metode Topsis. Djtechno: Jurnal Teknologi Informasi, 1(2), 52-57.
Diana, D. (2022). Sistem Pendukung Keputusan untuk Menentukan Penerima Bantuan Sosial Menerapkan Weighted Product Method (WPM). Sistem Pendukung Keputusan untuk Menentukan Penerima Bantuan Sosial Menerapkan Weighted Product Method (WPM).
Haswan, F., & Nopriandi, H. (2021). Kombinasi Metode Fuzzy Multiple Attribute Decision Making (FMADM) dan Simple Additive Weighting (SAW) Untuk Menentukan Calon Reviewer Internal Universitas Islam Kuantan Singingi. Build. Informatics, Technol. Sci, 3(3), 432-440.
Imama Safitri, A. (2023). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMA BANTUAN PANGAN NON-TUNAI (BPNT) MENGGUNAKAN METODE FUZZY TSUKAMOTO (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Ponorogo).
Lusa, A. A., Yesy, D. R., & Yanuarini, N. S. (2022). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN REKOMENDASI PENERIMA BANTUAN PANGAN NON TUNAI (BPNT) MENGGUNAKAN METODE FUZZY C-MEANS (Doctoral dissertation, Universitas Islam Majapahit).
Pertiwi, I. P., Fedinandus, F., & Limantara, A. D. (2019). Sistem Pendukung Keputusan Penerima Program Keluarga Harapan (PKH) Menggunakan Metode Simple Additive Weighting. CAHAYAtech, 8(2), 182-195.
Yulianti, E., & Farina, M. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (Bpnt) Untuk Keluarga Miskin Menggunakan Metode Simple Multi Attribute Rating Technique (Smart). Jurnal Teknoif Teknik Informatika Institut Teknologi Padang, 8(1), 7-13.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Klara Bate’e, Vicky Ariandi, Nurmaliana Pohan (Author)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Copyright & License
Hak Cipta (Copyright)
Seluruh artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini berada di bawah hak cipta masing-masing penulis. Penulis mempertahankan hak cipta penuh atas karya mereka, dengan memberikan jurnal hak untuk pertama kali mempublikasikan artikel tersebut.
Dengan menerbitkan artikel dalam jurnal ini, penulis menyetujui bahwa karyanya akan dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA 4.0), yang memungkinkan orang lain untuk:
- Berbagi – Menyalin dan mendistribusikan ulang materi dalam media atau format apa pun.
- Menyesuaikan – Mengubah, menyusun ulang, dan membuat turunan dari materi untuk kepentingan apa pun, termasuk tujuan komersial.
Namun, setiap penggunaan harus memenuhi syarat sebagai berikut:
- Atribusi (BY) – Pengguna harus memberikan kredit yang sesuai kepada penulis asli, mencantumkan tautan ke lisensi, dan menyatakan apakah ada perubahan yang dibuat.
- Berbagi Serupa (SA) – Jika materi diubah atau disusun ulang, hasilnya harus dilisensikan dengan lisensi yang sama (CC BY-SA 4.0).
Ketentuan Lisensi
- Dengan mengirimkan artikel ke jurnal ini, penulis setuju bahwa artikel mereka akan dipublikasikan di bawah lisensi CC BY-SA 4.0.
- Penulis tetap memiliki hak untuk mendistribusikan versi yang telah diterbitkan (misalnya di repositori institusional atau situs web pribadi) dengan tetap mencantumkan publikasi awal di jurnal ini.
- Jurnal ini mengizinkan dan mendorong penulis untuk mengunggah artikel mereka ke repositori atau platform lain sebelum dan selama proses pengiriman artikel, untuk meningkatkan visibilitas dan dampak penelitian.
